Screening Tes Peserta Darul Arqam UMKO 2023
Darul Arqam adalah bagian utama sistem perkaderan yang ada di Muhammadiyah yang diselenggarakan dalam kesatuan waktu tertentu dan berjenjang. Berkaitan dengan itu, Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) berencana melaksanakan Darul Arqam (DA) berjenjang khusus bagi pimpinan atau pemegang jabatan di UMKO dimulai pada 23-26 Januari 2023 di lingkungan Universitas Muhammadiyah Kotabumi. Guna mempersiapkan kegiatan yang akan

Read More...

Screening Tes Peserta Darul Arqam UMKO 2023

Darul Arqam adalah bagian utama sistem perkaderan yang ada di Muhammadiyah yang diselenggarakan dalam kesatuan waktu tertentu dan berjenjang. Berkaitan dengan itu, Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) berencana melaksanakan Darul Arqam (DA) berjenjang khusus bagi pimpinan atau pemegang jabatan di UMKO dimulai pada 23-26 Januari 2023 di lingkungan Universitas Muhammadiyah Kotabumi.

Guna mempersiapkan kegiatan yang akan berlangsung selama 4 hari 3 malam dan diikuti kurang lebih 33 peserta dari UMKO tersebut, kemarin (17/1/2023) diadakan tes awal atau screening tes bagi masing-masing peserta. Screening tes bertujuan untuk menilai dan meninjau pemahaman dasar Kemuhammadiyahan.

Kegiatan screening tes ini sendiri langsung ditangani oleh instruktur dari Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Lampung. Kegiatan berlangsung mulai pukul 09.00 sampai dengan selesai.

Diharapkan dengan terselenggaranya kegiatan DA 2023 ini, para kader Muhammadiyah UMKO memiliki jiwa loyalitas terhadap Organisasi, mampu mengambil kontribusi serta mampu untuk menjadi kader terbaik yang kritis terhadap fenomena fenomena sosial yang terjadi.

Managed & Maintenanced by ArtonLabs