Masa Pendaftaran Perguruan Tinggi Penerima PMM 3 diperpanjang hingga 15 Februari 2023
Mari menjadi bagian dalam merayakan kebinekaan dan menjadi tuan rumah keberagaman generasi bangsa yang toleran, berwawasan serta berbudaya.

Read More...

Masa Pendaftaran Perguruan Tinggi Penerima PMM 3 diperpanjang hingga 15 Februari 2023

Program Pertukaran Mahasiswa (PMM) sudah dibuka. Kabar baiknya, mahasiswa D3 dan D4 bisa ikut mendaftar program ini. PMM merupakan program pertukaran mahasiswa untuk kuliah antar Perguruan Tinggi Negeri (PTN) atau Perguruan Tinggi Swasta (PTS) dalam negeri.

Pendaftaran yang awalnya dibuka tanggal 11 Januari 2023 sampai dengan 08 Februari 2023, diperpanjang hingga 15 Februari 2023.

Adapun persyaratan untuk mengikuti PMM 3 yang harus dipenuhi oleh perguruan
tinggi terdiri dari beberapa hal sebagai berikut:

PT Pengirim

  1. Perguruan tinggi (PT) akademik dan vokasi di bawah
    Kemendikbudristek yang terakreditasi BAN-PT atau Lembaga
    Akreditasi Mandiri (LAM) sesuai peraturan perundang-undangan yang
    berlaku.
  2. Menunjuk Koordinator PT Pengirim untuk bertanggung jawab atas
    mahasiswa yang dikirim dan berkoordinasi dengan PT Penerima.
  3. Memberikan surat izin kepada mahasiswa yang akan mengikuti PMM 3.
  4. Memiliki program studi yang menyelenggarakan mata kuliah
    menggunakan sistem Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) atau daring.
  5. Bersedia memberikan pengakuan 20 sks bagi mahasiswa peserta PMM
    3.
  6. Bersedia mematuhi seluruh ketentuan PMM 3.

Syarat Umum PT Penerima (Akademik & Vokasi)

  1. Universitas, institut, atau sekolah tinggi di bawah pembinaan Kemendikbudristek yang terakreditasi institusi paling rendah baik sekali atau B sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.
  2. Pendaftaran PT Penerima PMM 3 dilakukan oleh Koordinator PT.
  3. Menyediakan kuota mahasiswa dengan jumlah paling sedikit 50 (lima puluh) mahasiswa.
  4. Menyediakan pilihan mata kuliah pada semester 3, 5, dan 7 yang diharapkan:
    a. Memenuhi sks yang dibutuhkan mahasiswa dengan minimal 16 (enam belas) sks ditambah 4 (empat) sks Modul Nusantara.
    b. Tidak menyertakan prasyarat yang memberatkan mahasiswa PMM 3.
    c. Tidak menimbulkan penumpukan mahasiswa.
  5. Menyediakan dokumen Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK) untuk mata kuliah yang ditawarkan.
  6. Bersedia mendukung implementasi pengakuan kredit atas semua mata kuliah yang diambil bagi mahasiswa PMM apabila mahasiswa dinyatakan lulus atau memenuhi capaian pembelajaran pada mata kuliah tersebut.
  7. Menyediakan fasilitas akomodasi, akses transportasi, dan telekomunikasi yang memadai.
  8. Menyediakan Dosen Modul Nusantara sesuai dengan jumlah mahasiswa yang diterima.
  9. Membentuk Tim Pengelola PT Penerima (Koordinator PT Penerima, Pengelola Keuangan, Liaison Officer (LO), dan Dosen Modul Nusantara), Satgas PPKS / Force Majeure yang bertugas hingga akhir periode Program PMM 3.
  10. Bersedia mengikuti bimbingan teknis pengelolaan program PMM 3.
  11. Bersedia menjalankan kegiatan PMM 3 secara luring (dengan mengikuti protokol kesehatan COVID-19).
  12. Menjamin keberlangsungan program PMM 3.
  13. Bersedia mentaati seluruh ketentuan PMM 3.

Perguruan tinggi dapat segera mendaftar melalui laman berikut https://pmm.kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/

Informasi mengenai syarat dan cara pendaftaran PT Penerima PMM 3 silakan mengakses tautan berikut: https://s.id/PanduanPendaftaranPTPenerimaPMM3

Mari menjadi bagian dalam merayakan kebinekaan dan menjadi tuan rumah keberagaman generasi bangsa yang toleran, berwawasan serta berbudaya.

Bertukar sementara, bermakna selamanya.

Managed & Maintenanced by ArtonLabs