Luar Biasa, UMKO Memenangi 4 Hibah dalam Waktu 1 Bulan
Dalam kurun waktu satu bulan terakhir, periode Agustus 2020 sampai September 2020, Universtas Muhammadiyah Kotabumi telah berhasil memenangi empat hibah berbeda.

Read More...

Luar Biasa, UMKO Memenangi 4 Hibah dalam Waktu 1 Bulan

Keempat, pada tanggal 8 September 2020, UMKO pun kembali memenangi Hibah. Kali ini, Universitas Muhammadiyah Kotabumi kembali berhasil memenangi hibah bantuan dari Direktorat Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Hibah PP-PTS adalah merupakan program bantuan pengembangan institusi yang ditujukan untuk meningkatkan mutu pembelajaran melalui perbaikan proses pembelajaran, sehingga dapat meningkatkan kinerja perguruan tinggi swasta.

Tim Penyusun Proposal PP-PTS UMKO

Dalam hal ini, anggota tim penyusun ajuan hibah PP-PTS dari Universitas Muhammadiyah Kotabumi dan telah berhasil melakukan penyusunan ajuan dengan sangat baik adalah:

  1. Agung Prihatmojo, S.Pd., M.Pd.;
  2. Dewi Ratnaningsih, S.Pd., M.Pd.; dan
  3. Hartono, S.Pd.

“Dari seluruh ajuan hibah, hibah PP-PTS merupakan hibah dengan bantuan pengadaan alat dengan pendanaan terbesar jika keseluruhan ajuan disetujui oleh kementerian.” usap Hartono selaku salah satu anggota tim penyusun hibah PP-PTS.

Rektor Universitas Muhammadiyah Kotabumi, Dr. Sumarno, M.Pd. pun mengatakan dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh tim yang telah berusaha maksimal dan berhasil memenangkan seluruh ajuan.

Managed & Maintenanced by ArtonLabs