Bazar Mata Kuliah Kewirausahaan UMKO: Sarjana Berjiwa Enterpreneurship
Kamis (29/12/2022), mahasiswa semester 5 dari program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), Pendidikan Bahasa Inggris (PBI), dan Sistem dan Teknik Informasi, Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) melaksanakan bazar kewirausahaan di halaman parkir Faltas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UMKO sebagai salah satu rangkaian dari pembelajaran mata kuliah Kewirausahaan.

Read More...

Bazar Mata Kuliah Kewirausahaan UMKO: Sarjana Berjiwa Enterpreneurship

Kamis (29/12/2022), mahasiswa semester 5 dari program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), Pendidikan Bahasa Inggris (PBI), dan Sistem dan Teknik Informasi, Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) melaksanakan bazar kewirausahaan di halaman parkir Faltas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UMKO sebagai salah satu rangkaian dari pembelajaran mata kuliah Kewirausahaan.

“Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa dalam bidang kewirausahaan (entrepreneurship). Secara teori, dasar keilmuan kewirausahaan telah diberikan di ruang kelas. Sehingga dalam bazar ini mahasiswa dapat langsung mempraktikkan teori yang telah dikaji,” ujar Dewi Ratnaningsih, S.Pd., M.Pd., selaku salah satu dosen pengampu mata kuliah ini.

“Kegiatan ini juga sebagai awal mula berwirausaha kecil-kecilan sebelum benar-benar berwirausaha nantinya,” tambahnya.

Pada bazar ini, para mahasiswa terbagi dalam beberapa kelompok. Mereka dibebaskan untuk memilih produk penjualan sesuai keinginan masing-masing kelompoknya, mulai dari produk olahan makanan, minuman, hingga berbentuk jasa ditawarkan oleh masing-masing kelopmpok peserta bazar. Bazar dibuka mulai pukul 09.00 WIB s/d. Selesai.

Peserta bazar tampak semangat. Mereka tidak hanya diam menunggu pembeli, tetapi juga ada yang berkeliling kampus untuk mencari pembeli. Hingga sebelum ditutup, semua makanan dan minuman dari setiap lapak terjual habis.

Managed & Maintenanced by ArtonLabs