UMKO Dipercaya Sebagai Lokasi Uji Kompetensi Cakades Lampung Utara 2021
Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) mendapat kepercayaan Pemerintah Kabupaten Lampung Utara sebagai lokasi untuk menyelenggarakan ujian seleksi kompetensi calon Kepala Desa di Kabupaten Lampung Utara.

Read More...

UMKO Dipercaya Sebagai Lokasi Uji Kompetensi Cakades Lampung Utara 2021

Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) mendapat kepercayaan Pemerintah Kabupaten Lampung Utara sebagai lokasi untuk menyelenggarakan ujian seleksi kompetensi calon Kepala Desa di Kabupaten Lampung Utara. Kesepakatan telah dituangkan dalam perjanjian kerjasama tanggal 28 Oktober 2021 lalu, antara Rektor Universitas Muhammadiyah Kotabumi, Dr. Sumarno, M.Pd. dan pemerintah kabupaten Lampung Utara yang dalam hal ini diwakili oleh Asisten 1 Pemkab Lampung Utara Mankodri, S.H., M.M.

Ujian Kompetensi tersebut, berlangsung hari ini (Jumat, 29/10/2021) di Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial (FHIS) UMKO yang diikuti oleh calon kepala desa yang ada di kabupaten Lampung Utara dengan menggunakan pembatasan dan protokol kesehatan. Hal ini sesuai ketentuan, Calon Kades yang menjadi peserta Pilkades Serentak 2021 minimal 2 kandidat dan maksimal 5 kandidat sedangkan, desa yang Balon Kadesnya lebih dari 5, harus mengikuti pelaksanaan seleksi tambahan yakni uji kompetensi tertulis.

Rektor Universitas Muhammadiyah Kotabumi, Dr. Sumarno, M.Pd. berterimakasih kepada Pemerintah Daerah atas kepercayaan yang diberikan untuk UMKO sebagai satu-satunya Universitas di Lampung Utara, menurut beliau, pihaknya memiliki kapasitas dan berpengalaman dalam penyelenggaraan tes terutama penerimaan mahasiswa baru bahkan jika tes dilakukan secara menggunakan Computer Based Test pihaknya sangat siap, tetapi Tahun ini dilakukan ujian tulis secara manual.

Serta melakukan pengawasan dan monitoring oleh Wakil Rektor III UMKO, Irhammudin, S.H. M.H., Dekan FHIS UMKO, Suwardi, S.H. M.H. Kaprodi Hukum, Ruhly Kesuma Dinata, S.H. M.H. serta Ibrahim Fikma Edrisy, S.H. M.H.

Managed & Maintenanced by ArtonLabs