Mahasiswa UMKO Lolos PKM dengan Proposal Digitalisasi Pembelajaran Matematika di SD
Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) program studi Matematika, Tedi Zarkasih, berhasil meraih prestasi luar biasa dengan lolos dalam Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen DiktiRistek) melalui Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa).

Read More...

Mahasiswa UMKO Lolos PKM dengan Proposal Digitalisasi Pembelajaran Matematika di SD

Tim PKM UMKo Penerima Hibah Pendidikan Program Kreativitas Mahasiswa Skema PKM-PM

Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Dikitristek) melalui Direktorat Kemahasiswaan dan Pembelajaran (Belmawa) melakukan berbagai hal untuk menumbuhkembangkan inovasi dan kreativitas mahasiswa Indonesia. Kemahasiswaan melakukan berbagai perubahan, termasuk pemanfaatan teknologi berbasis web untuk melaksanakan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) dan penambahan kategori baru. Upaya menumbuhkan kreativitas dan inovasi mahasiswa merupakan bagian yang tidak terpisahkan dalam membentuk karakter dan keterampilan berpikir serta bertindak mahasiswa.

PKM merupakan salah satu wujud implementasi tridharma perguruan tinggi yang diluncurkan Ditjen Diktiristek di bawah pengelolaan Belmawa merupakan salah satu upaya untuk menumbuhkan, mewadahi, dan mewujudkan ide krearif serta inovasi mahasiswa di seluruh Indonesia.

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) program studi Matematika, Tedi Zarkasih, berhasil meraih prestasi luar biasa dengan lolos program tersebut.

Tedi Zarkasih dan timnya yang terdiri dari Fera Juwita, Asri Anisa, dan Muhamad Rifki didampingi oleh Venty Meliasari, M.Pd. sebagai dosen pembimbing berhasil melewati seleksi ketat dalam skema PKM-PM (Pengabdian pada Masyarakat) dengan proposal yang berjudul “Training Guru Matematika SD: Penerapan Digitalisasi Media Pembelajaran melalui AI Tools 3D untuk Meningkatkan Kreativitas Guru dalam Pembelajaran.” Proposal ini menjadi membawa konsep inovatifnya dalam memanfaatkan teknologi AI untuk mendukung pembelajaran matematika di tingkat SD.

Dalam proposalnya, Tedi Zarkasih ingin meningkatkan kualitas pembelajaran matematika di sekolah dasar dengan menghadirkan media pembelajaran digital berbasis AI, sehingga diharapkan guru-guru matematika SD dapat lebih kreatif dan efektif dalam menyampaikan materi pelajaran kepada siswa dan menghilangkan kesan menyeramkan dari benak kebanyakan siswa di sekolah dasar.

Dukungan dari Ditjen DiktiRistek melalui PKM memberikan kesempatan bagi Tedi Zarkasih untuk mewujudkan ide inovatifnya dalam dunia pendidikan. Langkah ini sejalan dengan upaya pemerintah dalam mengembangkan kemampuan pendidik serta memperkenalkan teknologi canggih ke dalam proses pembelajaran di sekolah-sekolah.

Tedi Zarkasih menyatakan komitmennya untuk melaksanakan program ini dengan penuh dedikasi guna memberikan kontribusi yang berarti dalam peningkatan mutu pendidikan di Indonesia. Keberhasilan Tedi menjadi inspirasi bagi mahasiswa lain di UMKO untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam pengembangan pendidikan di Tanah Air.

Managed & Maintenanced by ArtonLabs