Festival Cegah Korupsi yang diselenggarakan oleh Itjen Kemendikbudristek
Acara ini diselenggarakan Itjen Kemendikbudristek RI sebagai media edukasi dan ajang kreativitas bagi pelajar dan mahasiswa untuk selalu kreatif dan kritis sesuai dengan salah satu tujuan dari Kampanye Cegah Korupsi.

Read More...

Festival Cegah Korupsi yang diselenggarakan oleh Itjen Kemendikbudristek

Festival cegah korupsi yang diselenggarakan oleh Itjen Kemendikbudristek melalui medsos ( instagram, facebook, twitter, youtube, dan tiktok ) dengan tema Cegah Korupsi untuk Siswa, Mahasiswa, Guru, Dosen, Pegawai, Tenaga Kependidikan, dan Keluarga/Masyarakat.

Inspektorat Jenderal (Itjen) @itjen_kemdikbud Kemendikbudristek RI dengan bangga mempersembahkan berbagai kegiatan dan kompetisi seru bagi para pelajar, mahasiswa, insan dunia pendidikan, dan masyarakat umum di seluruh Indonesia sebagai rangkaian acara Festival Cegah Korupsi.

Acara ini diselenggarakan Itjen Kemendikbudristek RI sebagai media edukasi dan ajang kreativitas bagi pelajar dan mahasiswa untuk selalu kreatif dan kritis sesuai dengan salah satu tujuan dari Kampanye Cegah Korupsi. Festival ini mengusung tema “Berani Jujur Itu Keren” dan menyajikan berbagai acara dan kompetisi digital, di antaranya, ialah sebagai berikut.

1. Diskusi Daring;
2. Kompetisi Desain Poster;
3. kompetisi Video Animasi;
4. Kompetisi Video Opini; dan
5. Kompetisi Kampanye Sosial.

Agar tidak ketinggalan informasi, sahabat semua harus memantau media sosial di bawah ini.

Instagram: festcegahkorupsi
Facebook: Festival Cegah Korupsi
Twitter: festivalck
Tiktok: festcegahkorupsi
Youtube: Festival Cegah Korupsi

Managed & Maintenanced by ArtonLabs