Bimbingan Teknis Pendaftaran Pertukaran Mahasiswa Merdeka Angkatan 2021
Pertukaran Mahasiswa Merdeka sendiri adalah sebuah kegiatan pertukaran mahasiswa selama satu semester dari satu klaster daerah ke klaster daerah lainnya yang memberikan pengalaman kebhinekaan dan sistem alih kredit sebanyak 20 sks.

Read More...

Bimbingan Teknis Pendaftaran Pertukaran Mahasiswa Merdeka Angkatan 2021

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan bekerja sama dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) menyelenggarakan Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka. Program ini menjadi wujud dari kebijakan Merdeka Belajar: Kampus Merdeka. Dalam rangka memberikan pemahaman mengenai tata cara pendaftaran dalam aplikasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), Ditjen Dikti mengadakan Bimtek mengenai Pendaftaran Pertukaran Mahasiswa Merdeka.

Pertukaran Mahasiswa Merdeka sendiri adalah sebuah kegiatan pertukaran mahasiswa selama satu semester dari satu klaster daerah ke klaster daerah lainnya yang memberikan pengalaman kebhinekaan dan sistem alih kredit sebanyak 20 sks.

PERSYARATAN PENDAFTARAN MAHASISWA

  1. Mahasiswa aktif semester 3 – 7 di perguruan tinggi non-vokasi di bawah Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI;
  2. Memiliki indeks prestasi kumulatif (IPK) 2,75 dari skala 4. Untuk mahasiswa yang memiliki IPK di bawah 2,75 dapat melampirkan sertifikat prestasi resmi minimal tingkat provinsi;
  3. Tidak pernah dikenakan sanksi akademik dan non akademik pada perguruan tinggi pengirim;
  4. Bukan mahasiswa peserta program PERMATA atau PERMATA SAKTI;
  5. Memiliki satu kali kesempatan untuk mengikuti dan memperoleh bantuan biaya program Pertukaran Mahasiswa Merdeka;
  6. Bersedia mentaati seluruh ketentuan yang tertulis di dalam POB program Pertukaran Mahasiswa Merdeka.

MENGAPA MENDAFTAR PERTUKARAN MAHASISWA MERDEKA?

  1. Mahasiswa dapat berjumpa dengan mahasiswa lain dari perguruan tinggi yang berbeda;
  2. Mahasiswa dapat mendapatkan pengalaman langsung dan mempelajari kebudayaan daerah lainnya melalui pembelajaran Modul Nusantara;
  3. Mahasiswa dapat memperluas atau meningkatkan kompetensi akademiknya;
  4. Mahasiswa dapat mengembangkan kepemimpinan, percaya diri dan kepekaan sosial

Selain itu, mahasiswa juga akan mendapatkan insentif berupa:

  1. Bantuan biaya hidup selama 4 bulan Rp 700.000/bulan
  2. Bantuan biaya akomodasi selama 4 bulan Rp 500.000/bulan
  3. Potongan UKT maksimal 2.400.000 – satu kali, untuk penerima beasiswa negara seperti Kartu Indonesia Pintar dan lain-lain, tidak akan menerima bantuan UKT
  4. Bantuan biaya rapid antigen sebanyak 2 kali (pergi dan pulang), sebesar Rp 150.000 untuk satu perjalanan
  5. Tiket pesawat dan kereta (at cost) jika pelaksanaan Pertukaran Mahasiswa Merdeka dapat dilakukan secara luar jaringan (luring)
  6. Sertifikat peserta Pertukaran Mahasiswa Merdeka

Bagi yang berminat, pendaftaran Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Angkatan 2021, dapat dilakukan menggunakan tautan berikut: https://kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/web/pertukaranMahasiswaMerdeka2021

Managed & Maintenanced by ArtonLabs